Wilayah Andaman yang dimaksud dalam naskah konsep ini adalah sekumpulan kawasan yang berada diseputaran Laut Andaman . Sebagai wilayah yang berada pada kawasan selatan 5 Andaman, Aceh, memiliki beberapa karakteristik dasar yang dekat baik dari sisi antroplogi maupun pengalaman pembangunannya. Konflik dan bencana yang terjadi di kawasan ini beberapa waktu lalu memiliki keterkaitan dan relasi. Disisi lain, proses pemulihan yang sedang berlangsung baik di Myanmar, Selatan Thailand, maupun kawasan sekitarnya membutuhkan dukungan yang kuat dari Aceh sebagai wilayah yang telah lebih dahulu melakukan pemulihannya.
Kawasan Andaman memiliki arti strategis dari aspek relasi global, sebagai pintu masuk Asia Tenggara, stabilitas dan pertumbuhan pembangunan di Andaman tidak hanya menyentuh kawasan tersebut namun juga berdampak bagi belahan dunia lainnya.
Berbagi pengetahuan dan pengalaman bersama akan menjadi sebuah perekat relasi antar berbagai aktor pembangunan di kawasan ini (dengan pengembangan melibatkan beberapa negara lain disekitarnya seperti India, Sri Langka dan Bangladesh). Berbagai proses pembelajaran seminal konferensi, pertukaran pengetahuan, hingga program-program intership akan dikembangkan untuk memperkuat posisi masyarakat sipil dan pengembangan kawasan ini.